Ahmad Lutfi Banjir Dukungan dari Paguyuban Pedagang Pasar di Kabupaten Kendal

KENDAL, Beritategas.com – Para calon kandidat Gubernur Jawa Tengah semakin mendapat dukungan luas dari berbagai lapisan masyarakat. Dukungan ini tidak hanya datang dari masyarakat yang tinggal di kota besar, tetapi juga dari masyarakat di pelosok daerah. Salah satu bakal calon kandidat yang memperoleh dukungan signifikan adalah Ahmad Lutfi, yang mendapat banyak dukungan dari paguyuban pedagang pasar di wilayah Kabupaten Kendal, Sabtu (29/06/2024).

Beberapa paguyuban pedagang yang menyatakan dukungannya antara lain Paguyuban Pedagang Pasar Pagi Kaliwungu, Paguyuban Pedagang Pasar Sukorejo, Paguyuban Pedagang Pasar Weleri, dan Paguyuban Pedagang Pasar Boja. Mereka sepakat mendukung Ahmad Lutfi sebagai calon Gubernur Jawa Tengah karena melihat potensi dan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan pedagang pasar.

Bacaan Lainnya

Purwanto, perwakilan dari Paguyuban Pedagang Pasar Sukorejo, mengatakan, “Kami sepakat mendukung Bapak Ahmad Lutfi sebagai calon Gubernur Jawa Tengah.”

Senada dengan Purwanto, Samsul Saifudin dari Paguyuban Pasar Pagi Kaliwungu juga menyatakan dukungannya.

“Kami menaruh harapan untuk kenyamanan dan kesejahteraan kami berdagang di pasar ini kepada Bapak Ahmad Lutfi. Kami siap mendukung sepenuhnya,” ujarnya.

Tidak ketinggalan, Sukirman dari Paguyuban Pasar Boja dan Sutinah dari Paguyuban Pasar Weleri juga menyatakan hal yang sama.

Dukungan mereka menunjukkan adanya keinginan yang kuat dari para pedagang pasar untuk mendapatkan pemimpin yang dapat memahami dan memenuhi kebutuhan mereka.

Dengan dukungan yang terus mengalir dari berbagai paguyuban pedagang pasar di Kabupaten Kendal, Ahmad Lutfi semakin optimis dan bersemangat untuk maju dalam Pilkada Jawa Tengah.

Dukungan ini menjadi modal berharga bagi Ahmad Lutfi untuk memperjuangkan kesejahteraan para pedagang pasar dan mewujudkan harapan mereka untuk kehidupan yang lebih baik.

Pewarta : Pujiono
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.