Babinsa Koramil 401-02/Babat Toman Bantu Penyemprotan Tanaman Padi di Desa Binaan

SEKAYU, Beritategas.com – Babinsa Koramil 401-02 Babat Toman Serma Suwardiyono melaksanakan upaya khusus pendampingan pertanian membantu petani merawat tanaman bertempat di desa Air Balui, Kecamatan Sangadesa, Kamis (20/6/2024).

Kegiatan pendampingan terus dilakukan oleh Babinsa dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani binaan serta mewujudkan ketahanan pangan di wilayah.

Bacaan Lainnya

Untuk kali ini dalam perawatan tanaman, Babinsa Serma Suwardiyono turut serta turun langsung ke sawah membantu petani dalam penyemprotan tanaman guna membasmi hama yang merusak tanaman padi.

“Penyemprotan ini guna mengantisipasi hama ulat. Selain itu juga untuk memberikan kesuburan terhadap batang padi serta menghilangkan rumput ilalang yang bakal tumbuh di sekitar tanaman padi,” ucap Babinsa.

“Diharapkan dengan pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa dapat memberikan semangat para petani dalam meningkatkan pertanian di wilayah,” tambahnya.

Menurutnya, keberhasilan dalam pertanian akan berdampak positif bagi kehidupan masyarakat. Dengan begitu masyarakat akan terpenuhi persediaan pangan dan kesejahteraan masyarakat akan terjamin. Tegasnya

Pewarta: Reki
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.