MUARO JAMBI – Bupati Muaro Jambi, Hj. Masnah Busyro, SE resmikan Pamsimas Desa Tebat Patah, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi. Jumat (12/3/2021).
Disaat bersamaan, Bupati juga menyerahkan sertifikat beberapa desa yakni Desa Rukam sebanyak 43 sertifikat, Desa Teluk Jambu sebanyak 29 sertifikat, Desa Tebat Patah sebanyak 223 sertifikat dan Desa Kemingking Luar sebanyak 89 sertifikat. Acara digelar di halaman SDN 86/IX.
Turut hadir, Kapolres Muaro Jambi, AKBP. Ardiyanto, S.IK, M.H, Kepala BPN Muaro Jambi, Suharna, SH, segenap OPD Lingkup Pemkab Muaro Jambi dan tamu undangan.
Acara disambut dengan tarian daerah sebagai ucapan selamat datang kepada tamu yang datang.
Dalam kata sambutannya, Kepala Desa Tebat Patah, M.Taufik, S.Pdi menyampaikan terima kasih kepada Bupati yang telah menyempatkan diri dalam menyerahkan sertifikat langsung kepada masyarakat Desa Rukam, Desa Teluk Jambu, Desa Tebat Patah dan Desa Kemingking Luar.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala BPN Muaro Jambi atas terealisasinya sertifikat program PTSL, yang mana telah dinantikan oleh masyarakat,” katanya.
Bersamaan, Bupati Hj. Masnah Busyro, SE, berpesan agar masyarakat penerima sertifikat tetap menjaga baik sertifikat jangan sampai rusak apalagi hilang.
“Apabila bapak atau ibu ingin mengagunkan sertifikat tersebut agar dipikir dengan matang, gunakan untuk hal-hal yang produktif seperti modal usaha,” sebutnya.
Dalam acara tersebut, Bupati Hj. Masnah Busyro, SE, juga memberikan bantuan berupa uang dan sembako kepada anak yatim dan alat bantu jalan berupa tongkat kepada masyarakat setempat.
Acara diakhiri dengan membuka pelatihan kelompok tani, penerapan tepat guna budidaya padi sawah, sayur-sayuran dan perikanan Desa Tebat Patah.
Reporter : Harvery
Editor : Firman