BATURAJA – Pengurus Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa Nasional (Abpednas) kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) yang dikukuhkan pada tahun 2019, setelah sekian lama vacum akhirnya DPC Abpednas Kabupaten OKU melakukan musyawarah serta ajang silaturahmi antara seluruh Anggota BPD se Kabupaten OKU dengan Ketua umum terpilih DPD Abpednas Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Musyawarah tersebut diadakan, Senin (01/02/2021) di Aula Kedai Senyum Desa Tanjung Kemala kecamatan Baturaja Timur.
Dalam kesempatan ini dihadiri Ketua umum Abpednas Provinsi Sumsel Terpilih, Abdul Rohim dan sekjen Afdol Sarjeni dan perwakilan Dinas PMD OKU, Ketua dan Anggota BPD se Kab OKU.
Dalam sambutannya, ketua DPC Abpednas Kabupaten OKU Iwan Pales,
memohon maaf atas kurang aktifnya beliau di organisasi Abpednas dikarenakan selain dalam musim
pandemi COVID saat ini, ada suatu hal pribadi yang tidak dapat dijelaskannya.
Iwan juga mengucapkan, terima kasih kepada Garsubi (Ketua Umum FKBPD) Kabupaten OKU yang telah memperjuangkan kenaikan tunjangan BPD (Badan Permusyawaratan Desa) kabupaten OKU yang sudah dirasakan dan dinikmati seluruh BPD Kabupaten OKU, saat ini.
Iwan Pales mengajak seluruh BPD kabupaten OKU untuk bersatu demi memperjuangkan kesejahteraan BPD.
Sementara, Ketua Umum Terpilih DPD Abpednas Sumsel, menekankan agar seluruh BPD untuk bersatu agar BPD kuat.
“BPD sangat berperan penting dalam membangun Indonesia karena membangun Indonesia dimulai dari desa,” Terang Andul Rohim.
Dalam kesempatan musyawarah kali ini ada satu sesi yang sangat menarik yaitu sesi Tanya jawab yang dipimpin langsung oleh Sekjen DPD Abpednas Provinsi Sumatera Selatan, Afdol Sarjeni.
Peserta musyawarah boleh mengajukan pertanyaan atau apresiasi diwakili oleh PAC per kecamatan masing-masing.
Dari 13 kecamatan yang ada di OKU, 11 kecamatan yang sempat hadir dalam kesempatan musyawarah kali ini.
10 kecamatan menyatakan sikap mosi tidak percaya atas kinerja kepemimpinan Abpednas Kabupaten OKU yang saat ini dipimpin oleh Iwan Pales (BPD Desa Mekar Sari kecamatan Sosoh Buay Rayap).
selama masa bhakti hampir 2 tahun belakang ini, tidak ada manfaat serta gerakan-gerakan DPC Abpednas Kabupaten OKU untuk memperjuangkan Kesejahteraan BPD.
Dalam penyampaian Apresiasinya, ketua PAC kecamatan Baturaja Barat meminta agar DPD Abpednas untuk memperjuangkan Bantuan Gubernur (BanGub) agar dapat dinikmati/dirasakan oleh BPD, karena selama ini BanGub
hanya ada untuk kepala desa, serta karang taruna.
Sementara itu perwakilan dari PAC Baturaja Timur yang diwakili BPD desa Tanjung kemala menjelaskan bahwa musyawarah Abpednas ini bertempat di
Dusun 5 Desa Tanjung Kemala kecamatan Baturaja Timur, selaku tuan rumah, Ia mengucapkan selamat datang dan memohon maaf jika dalam penyambutan masih banyak kekurangan dimana-mana.
Pada akhir acara Sekjen DPD Abpednas Provinsi Sumatera Selatan mengambil sikap berdasarkan AD/ART Abpednas untuk melaksanakan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) untuk merubah struktur Organisasi Kepemimpinan serta Pengurus DPC AbpednasKabupaten OKU, yang akan dilaksanakan pada akhir
maret tahun 2021 yang disambut tepuk tangan antusias oleh seluruh peserta musyawarah. (**)
Editor : Firman