Festival Seni Budaya Sebiduk Sehaluan

Festival
Pagelaran tari pada kegiatan festival Sebiduk Sehaluan OKU timur

“Adapun tujuan dari Festival Sebiduk Sehaluan ini diantaranya, melestarikan kebudayaan di OKU Timur, menumbuhkembangkan sanggar-sanggar, penyusunan pokok pikiran kebudayaan dan mendata objek kemajuan kebudayaan,” ungkapnya. Senin (14/11/2022).

Wakimin juga menjelaskan bahwa kegiatan ini terbagi menjadi 4 Zona, yaitu Zona 1 (Martapura, Jayapura, Bunga Mayang, BP Peliung, Madang Suku III), Zona 2 (Belitang, Buay, Madang, Buay Madang Timur, Belitang Jaya, Belitang Madang Raya), Zona 3 (SS.III, Semendawai Timur, Belitang Mulya, Belitang II, Belitang III), Zona 4 (Semendawai Barat, Cempaka, Madang Suku I, Madang Suku II, BP Bangsa Raja).

“Saya ucapkan terimakasih kepada kepada seluruh panitia penyelenggara, Camat dan kepala sekolah yang telah memfasilitasi untuk melaksanakan kegiatan ini. Kemudian Panitia dr MKKS malam ini akan mengadakan pagelaran wayang, yang mengharapkan kehadiran Bapak Bupati,” ujarnya.

Dalam sambutan dan arahannya, Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, S.T menyampaikan, kita patut bangga sebagai Kabupaten yang memiliki banyak Etnis dan Budaya namun kita tetap disatukan dalam kebersamaan dan kekeluargaan, seperti halnya semboyan Bhineka Tunggal Ika.

“Saya mengapresiasi kegiatan Festival Sebiduk Sehaluan ini karena banyak menampilkan Seni dan Kebudayaan yang memang semestinya kita lestarikan,” ucapnya.

Bupati Enos juga mengatakan, kegiatan ini baru pertama kali dilaksanakan dan diikuti oleh semua kalangan mulai dari anak-anak, remaja sampai dewasa.

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.