BATURAJA, Beritategas.com – Puluhan Kepala Desa di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) berkumpul dan membentuk Forum Silaturahmi Kepala Desa Se-Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), di cafe Raja Kuliner Bakung Kecamatan Baturaja Timur, Minggu (22/08/2021).
Plando, Kepala Desa Belatung selaku Ketua Forum Silaturahmi Kepala Desa dalam sambutannya atas nama Forum Kepala Desa (FKD) menyatakan, tujuannya untuk mendekatkan hubungan sesama Kepala Desa dan menyamakan persepsi dalam menjalankan roda Pemerintahan di desa.
“Maka atas inisiator kepala desa semuanya maka terbentuklah Forum Silaturahmi Kepala Desa se Kab OKU ini (FKD),” ungkapnya.
Lebih lanjut Plando menerangkan, jadi, forum ini merupakan wadahnya Kepala Desa Se-Kabupaten OKU.
“Kedepan permasalahan-permasalahan desa Se-Kabupaten OKU, dengan latar belakang dari kepala desa yang berbeda-beda ini mudah-mudahan ke depan wakil kita yang ada di DPRD bisa menyerap aspirasi dari Desa Desa yang ada ,” ujar Plando.
Dikatakan, adanya pemerataan dari program-program yang ada di desa. Konsep-konsep arah forum ini menjadi tempat curhat kepala desa.
“Forum ini dibentuk untuk membangun OKU ke depan yang lebih baik karena kabupaten OKU ini luas dan berada di pundak kita sebagai kepala desa yang ada di Kabupaten OKU ini. Hanya perlindungan inilah yang perlu kita bangun bersama-sama,” katanya.
Sementara Medi Candra selaku Bendahara FKD dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada teman-teman atas terbentuknya Forum komunikasi.
“Saya berpesan ke depan melalui Kepala desa yang ada di desanya masing-masing bersinergi semua semata-mata untuk kepentingan dan Kemajuan kabupaten OKU yang lebih baik. Kepala desa adalah ujung tombak pemerintahan, mari kita bersinergi, mari kita bahu-membahu, bergotong royong tanpa dengan bergotong royong saya yakin segala sesuatu bentuk yang diinginkan tidak akan tercapai,” cetusnya.
Plando selaku ketua Forum menambahkan, kepala Desa itu ujung tombak tatanan kehidupan di masyarakat, tanpa kepala desa saya yakin tidak akan bisa berjalan.
“Makanya saya berpesan kepada kepala desa semua ayo bahu-membahu. Hal seperti ini yang kita utamakan, kita yakin program ini yang disampaikan teman-teman kepala desa merupakan terbaik demi kepentingan desanya,” katanya.
Masih kata Plando, dalam pemerintahannya di desa bukan hanya wartawan saja yang ngawal tetapi masyarakat boleh ikut ngawal, ketika tatanan pemerintah desa tidak baik boleh menegur.
“Namanya manusia itu ada kurang dan lebih, ketika berbicara kurang ya. Namun jangan dimanfaatkan kekurangan itu harus dibenahi, didiskusikan mana yang terbaik seperti itu. teman-teman wartawan bantu juga untuk mensosialisasikan terkait apa yang ada di Desa,” pungkas Plando.
Reporter : Rudi Hartono
Editor : Firman