Forum UMKM Desa Sidokumpul Gelar Halal Bihalal, Dorong Anggotanya Dapatkan Sertifikat Halal

“Syaratnya sangat mudah, cukup memiliki email aktif, nomor HP dan Nomor Induk Berusaha. Bagi yang tidak mengerti caranya, saya sebagai pendamping akan mendampingi dan mengajari semua pelaku UMKM untuk memperoleh sertifikat halal”, tambah Jamaludin.

Dengan semangat, semua anggota yang belum memiliki sertifikat halal mengajukan diri untuk membuat sertifikat halal dengan bantuan dari Jamaludin. Setelah selesai membahas tentang sertifikat halal, acara dilanjutkan dengan pembentukan koperasi Forum UMKM Sidokumpul yang disepakati dengan nama koperasi konsumsi Pawitan Mukti.

Joko Heri Wardoyo, pendamping Forum UMKM Sidokumpul, menyatakan bahwa ini adalah kesempatan luar biasa bagi UMKM untuk naik kelas dengan semangat dan antusiasme anggota dalam memperoleh sertifikat halal.

Acara ditutup dengan saling bersalaman dan foto bersama, menandai kesuksesan acara Halal Bihalal dan langkah maju Forum UMKM Sidokumpul dalam mendukung kemajuan usaha mikro dan kecil di Desa Sidokumpul.

Pewarta : Pujiono
Editor : Widiyo P

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.