SRAGEN, Beritategas.com – Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesia (IKS-PI) Kera Sakti Ranting Gemolong mengadakan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) dari Polos ke Sabuk Hitam serta pemantapan Warga Baru. Kegiatan UKT dilaksanakan pada Sabtu (12/10/24) dimulai pukul 20.00 WIB dan diikuti 24 siswa, sedang untuk pemantapan diikuti 24 warga baru dan dihadiri kurang lebih 50 Warga Tingkat 1 dan Pendekar Tingkat 2. Dalam kesempatan ini, Wahyu Agung Sejati selaku Ketua IKS PI Kera Sakti Ranting Gemolong sedang di luar Kota. UKT kali ini bertempat di Dukuh Sidorejo RT 18 B, Kelurahan Ngembat Padas, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, Minggu (13/10/24).
Anton Sugiyanto selaku panitia UKT dan prmantapan warga baru IKS PI Kera Sakti Ranting Gemolong menjelaskan bahwa dalam UKT dari Polos ke Sabuk Hitam ini diikuti oleh 24 siswa dan pemantapan diikuti 24 warga baru.
“Alhamdulillah, malam ini bisa terselenggara UKT dari Polos ke Sabuk Hitam dengan lancar. Pada kesempatan UKT malam ini, diikuti oleh 24 siswa serta dalam pemantapan diikuti 24 warga baru,” jelasnya.
Ditambahkan oleh Agus Prayitno yang juga menjadi panitia UKT serta pemantapan warga baru bahwa dalam UKT malam ini, antusias Warga Tingkat 1 dan Pendekar Tingkat 2 untuk mendatangi kegiatan sangat luar biasa.
“UKT yang diambil pada Sabtu malam ini berdampak luar biasa. Apalagi alam mendukung dengan tidak turun hujan. Antusias Warga Tingkat 1 dan Pendekar Tingkat 2 sangat luar biasa untuk mendatangi kegiatan UKT malam ini,” tambahnya.
Dalam kegiatan UKT malam ini, Anton yang merupakan Warga Tingkat 2 IKS PI Kera Sakti Ranting Gemolong menegaskan kembali bahwa di Ranting Gemolong harus benar-benar tidak ada yang mengikuti komunitas.
“Kepada siswa yang mengikuti UKT, semoga dengan kenaikan tingkat ini bisa menjadi lebih semangat dalam berlatih serta dapat bertahan sampai kelak pengesahan. Sementara kepada warga batu yang mengikutibpemantapan, semoga menjadi warga yang mampu membuat harum nama IKS PI Kera Sakti. Sekali lagi saya menegaskan kepada warga IKS PI Kera Sakti Ranting Gemolong dan siswa bahwa IKS PI Kera Sakti Ranting Gemolong menolak keras tentang komunitas. Bila mana didapati adanya warga yang mengikuti komunitas, maka harus siap menerima konsekuensi dari Ranting,” pungkasnya.
Pewarta : Widiyo Prakoso
Editor : Firman