INDRALAYA, Beritategas.com – Masyarakat dan Pemerintahan Desa (Pemdes) Lubuk Bandung kecamatan Payaraman Kabupaten Ogan Ilir Provinsi Sumatera selatan, Apresiasi atas dibangunya Jalan Desa Tahun 2021, Jumat (21/1).
Mukhlis A. Ma Kepala Desa Lubuk bandung mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar yang telah membangun jalan desa lubuk bandung yang merupakan jalan penghubung antar desa di kecamatan payaraman.
“Alhamdulilah, bapak Bupati Ogan ilir Panca Wijaya menepati janji-janjinya di kampanye waktu pemilihan calon bupati Ogan ilir”, ungkapnya.
Senada, Sekretaris Desa Lubuk bandung, Musawir menambahkan dengan telah diperbaiki dan dibangunnya jalan desa tersebut,”kami masyarakat desa lubuk bandung berterima kasih kepada pemerintah Ogan ilir telah memperbaiki jalan kami yang sangat rusak sekali,” ungkap musawir.
Sementara itu Tokoh Pemuda masyarakat Desa Lubuk bandung, Riadi juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Ogan ilir Provinsi sumatera selatan, khususnya kepada Bupati Panca wijaya yang telah membangun jalan Desa lubuk bandung yang selama ini sangat kami impikan sekali karena jalan ini perhubung antar desa kedesa.
“Harapan kami selaku masyarakat dengan bagus jalan ini kami bisa membawa hasil perkebunan, pertanian dan hasil tambang kami dengan lancar karena kecamatan payaraman terkenal dengan hasil emasnya,” tutup Riadi.
Pewarta : Jhoni
Editor : Firman