Ketua Umum Persit Beri Arahan Ibu-Ibu yang Sedang Ditinggal Tugas

Pengarahan
pengarahan Rahma Dudung Abdurachman didampingi Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr, Helly Sulaiman Agusto, serta Para Pengurus Persit KCK Pusat

KUBURAYA, Beritategas.com – Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Rahma Dudung Abdurachman disela mendampingi kunjungan kerja Kasad ke wilayah Kodam XII/Tpr menyempatkan diri memberikan arahan kepada Ibu-ibu Persit KCK Cabang LIV Yonmek 643/Wns yang saat ini ditinggal tugas operasi. Tatap muka dilaksanakan di Aula Mazidam XII/Tpr, Rabu (5/1) kemarin.

Saat memberikan pengarahan Rahma Dudung Abdurachman didampingi Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr, Helly Sulaiman Agusto, serta Para Pengurus Persit KCK Pusat.

Bacaan Lainnya

Ketua Umum Persit KCK, Rahma Dudung Abdurachman dalam arahannya menekankan agar berbagai kegiatan Persit jangan sampai mengganggu tugas dan kewajibannya sebagai istri.

Menurut istri Kasad ini, dengan atau tanpa adanya kita, organisasi Persit tetap dapat berjalan. Namun tanpa peran optimal dari istri akan berdampak besar terhadap keluarga.

“Hari Sabtu dan Minggu diusahakan tidak ada kegiatan Persit. Kalaupun ada yang sifatnya urgen atau mendesak. Kita tetap utamakan keluarga. Persit itu fleksibel,” kata Rahma.

Ketua Umum Persit KCK juga menekankan agar menjadikan suami mereka menjadi teman bicara dan tempat saling berbagi apabila ada masalah.

Dirinya juga meminta agar Persit terus membudayakan sikap saling asah, asih dan asuh dalam kehidupan di satuan dan masyarakat.

“Tetap saling menghargai antara senior dengan junior, atasan dengan bawahan. Saling menghormati dengan masyarakat. Jangan ada perbedaan, kita harus baik dengan sesama,” tegasnya juga.

Sedangkan Helly Sulaiman Agusto selaku Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Persit KCK yang telah memberikan bimbingan, arahan dan petunjuk kepada Persit KCK Cabang LIV.

“Semoga ini dapat menjadi bekal ilmu bagi kami semua, untuk menjadi seorang istri prajurit dan sebagai seorang ibu bagi putra putri kami dalam mendampingi tugas suami,” ucap Helly Sulaiman Agusto.

Sumber : Pendam XII/Tpr
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.