Keutamaan Bulan Rajab dan Amalan yang Dianjurkan

JAMBI, Beritategas.com – Rajab merupakan salah satu bulan yang istimewa dalam Islam. Di bulan ini terdapat banyak keberkahan dan keutamaan sehingga dapat diisi dengan melakukan berbagai amal saleh.

Segala puji bagi Allah dengan kebesaran serta kemuliaan-nya, yang telah menganugerahkan rahmat-Nya kepada hamba-Nya dan menjadikan bulan Rajab, Sya’ban dan Ramadhan sebagai bulan yang sangat mulia.

Ustazd Umar Lc dalam kajian Subuh di Masjid Baitul Makmur, Perumahan Villa Karya Mandiri, Mendalo Darat Minggu (05/01/2025) mengatakan bahwa “Digandakan pahala amal/ibadah yan g kita kerjakan, yang tidak terdapat dalam bulan-bulan lain. Karena kemuliaan bulan ini sehingga bulan Rajab dinamakan bulan Allah, bulan Sya’ban bulan Rasulullah Muhammad dan bulan Ramadhan adalah bulan umat Muhammad”.

Ada amalan di dalam ibadah wajib, seperti sholat subuh adalah 2 rakat, sholat Maghrib 3 rakaat, dan tidak bisa di tambah. Tapi kalau ibadah-ibadah sunnat bisa ditambah, seperti biasa hanya melaksanakan sholat wajib puasa Sunnah Senin, Kamis di bulan Rajab ini bisa ditingkatkan amalan-amalan lainnya, puasa sunnat, sedekah (ditingkatkan), zikir, doa ingin bisa hadir di Baitulah, karena senjata orang beriman adalah doa.

Kemudian rezeki yang baik adalah cukup, mau umroh cukup duitnya, mau beli mobil cukup duitnya. Anak mau sekolah cukup duitnya. Bulan Rajab, bulan star meningkatkan keimanan kita.

Dalam Islam terdapat empat bulan yang mulia atau asyhurul hurum Adapun bulan asyhurul hurum yaitu Rajab, Dzulqa’dah, Dzulhijjah, dan Muharram, salah satunya bulan Rajab.

Hal ini dijelaskan dalam Al-Qur’an surat At-Taubah ayat 36 yang artinya:
“Sesungguhnya jumlah bulan menurut Allah ialah dua belas bulan, (sebagaimana) dalam ketetapan Allah pada waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya ada empat bulan haram.”

Rasulullah SAW bersabda; Bulan Rajab bulan Allah, bulan Sya’ban bulanku, bulan Ramadhan bulan umatku.

Pada bulan ini pintu langit dan pintu surga dibuka, oleh karena itu, Allah SWT menganjurkan kepada hamba-Nya supaya memperbanyak amal ibadah, banyak beristigfar, karena semua doa dan permohonan hamba-Nya akan dikabulkan.

Ust. Umar menambahkan bahwa sungguh beruntung bagi yang mengetahui dan betul-betul memanfaatkan bulan ini untuk memperbanyak ibadah kepada-Nya, dan rugilah bagi yang tidak memperhatikan/lalai beribadah pada bulan ini. Kita tentu menginginkan ketika menghadap Allah SWT akan membawa amal/ibadah yang baik, bukan sebaliknya menghadap kepada-Nya dengan “tangan kosong” lagi hampa.

Rasulullah SAW bersabda; “Hendaklah kamu memuliakan bulan Rajab niscaya Allah akan memuliakan kamu dengan seribu kemuliaan di hari kiamat”.

Kemuliaan bulan Rajab dengan Isra’ Mi’rajnya, Sya’ban dengan malam Nisfu Sya’ban, Ramadhan dengan malam Lailatul Qadarnya.

Amalan dan rangkaian ibadah yang dilakukan saat bulan Rajab akan mendapatkan pahala yang berlipat ganda.

Umat Islam didorong untuk memperbanyak istighfar, melaksanakan puasa sunnat, bersedekah, sholat sunat, aqlak di perbaiki, bertobat, baca Al Quran bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Rajab dikenal juga sebagai bulan sedekah. Bersedekah di bulan Rajab akan mendapatkan pahala dan dijauhkan dari api neraka.

”Kalau tidak dapat beramal setiap hari dan malamnya, sekurang-kurangnya beramal pada 27 Rajab saja”, ujar ust. Umar.

Selain itu, dosa dan seluruh perbuatan maksiat yang kita lakukan juga akan mendapatkan balasan berlipat. Jadi, sebaiknya menjaga diri dari segala sesuatu yang dilarang Allah SWT.
Bulan Rajab mendatangi kita sekali dalam setahun, maka layanilah dengan memperbanyak ibadah kepada Allah subhanahu wa ta’ala.

Pewaarta: A.Erolflin
Editor: Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.