PALEMBANG, Beritategas.com – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Palembang menggelar kegiatan jelajah kota bagi Pramuka Penggalang dan Penegak se-Kota Palembang. Kegiatan yang berlangsung pada 10 Agustus 2024 ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dekat warisan budaya, sejarah dan potensi wisata Kota Palembang kepada generasi muda Pramuka, Sabtu (10/08/24).
Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta Pramuka Penggalang dan Penegak dari berbagai gugus depan se-Kota Palembang. Mereka dengan antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang telah disiapkan oleh panitia.
Jelajah kota ini dikemas dalam bentuk kegiatan yang menarik dan edukatif. Peserta diajak untuk mengunjungi berbagai tempat bersejarah seperti museum bala putra dewa, Stasiun punti kayu, Jakabaring, stasiun Ampera, Benteng Kuto besak, wisata kuliner, Museum Sultan Mahmud Badaruddin Il dan Monpera Jelajah kota ini dikemas dalam bentuk kegiatan yang menarik dan edukatif.
Rute jelajah kota ini dirancang sedemikian rupa sehingga peserta dapat mengunjungi berbagai titik penting di Kota Palembang. Mulai dari Bumi perkemahan cadika kota Palembang.
Kegiatan jelajah kota ini diselenggarakan dengan tujuan untuk dapat menambah pengetahuan tentang sejarah, budaya, dan potensi wisata Kota Palembang.
Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta dapat menumbuhkan rasa cinta terhadap Kota Palembang sebagai bagian dari tanah air.
Kegiatan jelajah kota ini dirancang untuk melatih peserta agar memiliki jiwa petualang dan mandiri. Peserta juga diuji keterampilannya dalam bernavigasi, bekerja sama dalam tim dan menyelesaikan masalah.
Selama kegiatan jelajah kota, peserta didampingi oleh para pembina dan panitia yang berpengalaman. Peserta juga membawa bekal dengan perlengkapan yang dibutuhkan seperti peta, kompas, tongkat dan pembekalan.
Sekretaris Kwarcab Kota Palembang, Edi son mengatakan bahwa kegiatan jelajah kota ini merupakan kegiatan pertama yang dilakukan oleh Kwarcab kota Palembang.
“Kegiatan ini adalah pertama kali dilakukan oleh Kwarcab Kota Palembang. Kami berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan dan juga dapat menjaga ketertiban dalam ber kegiatan ini dapat memberikan pengalaman yang berharga bagi para peserta,” jelasnya.
Salah seorang peserta penegak, Ilham mengaku sangat senang mengikuti kegiatan ini.
“Saya banyak belajar tentang sejarah Kota Palembang. Selain itu, saya juga jadi lebih mengenal teman-teman dari gugus depan lain,” pungkasnya.
Kegiatan jelajah kota ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin tahunan Kwarcab Kota Palembang. Dengan demikian, semakin banyak Pramuka yang dapat mengenal lebih dekat Kota Palembang dan ikut melestarikan warisan budaya yang dimiliki.
Pewarta : Maharani
Editor : Widiyo