BATURAJA – Nuzulul Quran atau peristiwa turunnya kitab suci Al Quran, yang bertepatan dengan malam ke-17 bulan Ramadhan 1442 H, warga RT 18 Kelurahan Kemalaraja kecamatan Baturaja Timur Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menggelar Acara Memperingati Nuzul Quran Masjid Nurul Janah lr Manggis Bakung, Kamis Malam (29/4/2021).
Acara yang berlangsung selesai sholat tarawih ini diikuti dengan antusias dari warga RT 18 Kelurahan Kemalaraja kecamatan Baturaja timur. Orang Tua,ibu ibu tak ketinggalan Anak- anak.
Dalam acara memperingati Nuzul Quran ini Acara diawali pembacaan ayat suci Alquran yang dibawakan oleh Qori Junaidi serta diisi dengan Taukziah oleh Kepala KUA kecamatan Baturaja Timur ustad Akhirudin S.Ag.
Dalam ceramah Akhirudin, berpesan agar umat Islam, dalam segala perilakunya selalu berpedoman pada nilai-nilai Al Quran.
“Semua manusia, khususnya umat Islam, setiap kali mengerjakan sesuatu, sebelum atau sesudahnya, harus berpikir sesuai dengan nilai-nilai Al Quran. Karena Al Quran adalah sumber hidayah,” terang nya.
Dalam acara memperingati malam Nuzulul Quran di Masjid Nurul Janah ini, Akhirudin mengatakan, umat Islam bisa memohon kepada Allah demi kemaslahatan bangsa Indonesia dengan cara memperbanyak zikir.
“Mari kita kembalikan kepada Allah. kita memohon agar bangsa Indonesia jangan sampai dibawa berlarut-larut dalam situasi kesusahan,” ujarnya.
Di akhir acara, Akhirudin berpesan,”Antara dunia dan akhirat, kita harus seimbang agar hidup ini selamat dan tenteram,” katanya mengakhiri ceramahnya.
Reporter : Rudi Hartono
Editor : Firman