Musda Ke V, Mirza Gumay Dipercaya kembali Pimpin PAN OKU

BATURAJA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera selatan, melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) ke-V secara virtual, digelar di sekretariat kantor DPD PAN Jalan Dr Moh Hatta Kecamatan Baturaja timur dihadiri anggota DPRD OKU dari partai PAN kader dan DPC PAN kab OKU serta Undangan lainnya. Kamis (18/2/2021).

Musda DPD PAN Kab OKU ini dibuka dan dipimpin langsung oleh Ketua umum DPP PAN, H .Zulkifli Hasan, secara virtual.

Bacaan Lainnya

Kendatipun Musda ke-V DPD PAN dilaksanakan secara virtual, namun kader DPD PAN Kab OKU yang mengikuti kegiatan tersebut tetap mengkedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19.

Setelah mendengar pidato dan arahan dari ketua DPP PAN Zulkifli Hasan. Pengurus Harian (PH) DPD PAN kabupaten OKU M
mengadakan rapat internal untuk menentukan tim formatur ketua DPD PAN Kab OKU lima tahun Kedepan.

Ada 5 calon kandidat formatur yang diajukan ke DPP PAN dalam Musda ke V DPD PAN Kab OKU ini. Diantara ke 5 calon tersebut, ada ketua lama yang masih dijagokan dalam Musda PAN Kali ini, adapun para calon yang diusulkan di Musda Kali ini Ledi Patra, Yudi Purna Nugraha,Januar Alfi,Eka Agustina dan calon pertahana Mirza Gumay.

Selanjutnya DPP PAN, akhirnya mengumumkan 4 calon Formatur dan menunjuk Mirza Gumay kembali untuk memimpin DPD PAN kab OKU, 5 tahun ke depan. Mirza Gumay yang kembali terpilih sebagai Ketua DPD PAN kab OKU periode 2020-2025,

Saat di bincangi Mirza yang juga anggota DPRD OKU ini, mengatakan ini merupakan amanah dari kader DPP PAN. Di samping itu, sinergitas yang terbangun dengan Ketua Umum DPP PAN, H Zulkifli Hasan dan Ketua DPW PAN Sumsel.

“Alhamdulillah, atas kepercayaan diberikan kepada saya untuk kembali memimpin DPD PAN Kab OKU ini semoga amanah,” katanya kepada Beritategas.com, usai acara.

Lebih lanjut mirza mengatakan dari hasil Musda ini maka dalam waktu maksimal 15 hari kedepan, DPD PAN OKU segera menyusun struktur kepengurusan DPD PAN priode 2020-2025, selanjutnya akan disampaikan ke DPW PAN dan DPP PAN terangnya.

“Jika kita awali dengan niat dan semangat yang tak kenal lelah, tentu saja membesarkan DPD PAN sebagai partai yang berkualitas adalah bagian dari tekad bulat untuk menghadapi Pileg mendatang,” terang pria Yang hobi bergurau ini.

Mirza menjelaskan, solidaritas partai terus kita kembangkan, namun target utama DPD PAN dalam menghadapi Pileg 2024 mendatang, yakni kursi ketua DPRD OKU dan minimal mempertahankan,kursi wakil Ketua DPRD kab OKU, seperti tahun lalu.

Kita optimis dalam pencapaian target partai di Pileg 2024 mendatang sebab DPD PAN kab OKU akan memunculkan kader potensial pada 4 Dapil di Pileg 2024 mendatang sekurang-kurangnya satu Dapil, satu perwakilan anggota DPRD, dan DPD PAN akan berjuang penuh untuk dapat meraih kursi ketua DPRD OkU dan setidaknya menambah kursi di DPRD OKU pada pileg 2024 mendatang dan PAN OKU percaya itu karna kader PAN punya potensi,” tutup Mirza. # Dick.21

Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.