PURWAKARTA, Beritategas.com – Kabupaten Purwakarta menjadi tuan rumah atas dilaksanakannya Pekan Olahraga Pelajar Wilayah Daerah (Popwilda) Wilayah II Jawa Barat yang berlangsung sejak Senin (12/05) sampai dengan Jumat (17/05) di beberapa fasilitas olahraga yang dimiliki Kabupaten Purwakarta seperti GOR Purnawarman, Fasilitas Olahraga Disporaparbud, Bale Linuhung hingga GOR PBSI Purwakarta. Sebagaimana disampaikan kepada awak media pada Sabtu (18/05/24).
Diikuti oleh 6 Daerah yakni Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Karawang, Kabupaten Subang, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi dan Kota Cimahi. Popwilda ini mempertandingkan 8 cabang olahraga teknik, sepak bola, sepak takraw, bulutangkis, tenis lapang, tenis meja, basket, silat dan bola voli.
Sementara di hari terakhir Kabupaten Bekasi berhasil meraih Juara Umum di ajang Pekan Olahraga Wilayah Daerah (Popwilda) Jawa Barat, 13 -17 Mei 2024.
Meraih Dua medali emas pada kategori voli putra dan putri di laga penutup, mengukuhkan Kabupaten Bekasi dipuncak klasmen perolehan medali, pada olahraga multi event tingkat pelajar Jawa Barat itu pada Jumat (17/05).
Masuk pada Wilayah II yakni Purwakarta, kontingen Kabupaten Bekasi berhasil unggul dengan meraih 23 medali, dengan rincian 13 emas, 3 perak dan 7 perunggu.
Di posisi kedua, Kota Cimahi dengan perolehan 10 medali emas, 6 perak dan 6 perunggu. Sedangkan di posisi ketiga yakni Kota Bekasi dengan raihan 6 medali emas, 3 perak dan 15 perunggu.
Posisi keempat ada Kabupaten Karawang dengan raihan 3 medali emas, 11 perak dan 12 perunggu. Dibayangi posisi ke lima yakni Kabupaten Subang dengan raihan 3 medali emas, 5 perak dan 12 perunggu. Sedangkan di posisi terakhir diduduki tuan rumah yakni Kabupaten Purwakarta, dengan raihan 7 medali perak dan 12 perunggu.
Medali tuan rumah sendiri diraih dari, Posisi ke-II pada Bulutangkis Beregu Putri, posisi ke-II pada Tenis Meja Beregu Putra, posisi ke-II Sepak Takraw Beregu Putra dan posisi ke-II yang diraih oleh 4 atlet Pencak Silat Kabupaten Purwakarta.
Acara tersebut juga di monitoring langsung pelaksanaannya oleh pemerintah daerah tuan rumah yang diwakili oleh PJ Bupati Purwakarta Benni Irwan dan Sekda Norman Nugraha yang melakukan monitoring pelaksanaan Popwilda ini di hari yang berbeda.
Pewarta : Trisna Mukti A
Editor : Widiyo P