Pemakaman Almarhum Serka Edy Prayitno Anggota Kodim 0731/Kulon Progo

Pemakaman
Prosesi pemakaman

KULON PROGO, Beritategas.com – Kodim 0731/Kulon Progo melaksanakan upacara persemayaman dan pemakaman secara militer almarhum Serka Edy Prayitno, yang meninggal dunia pada Hari Minggu, 08 Januari 2023, sekitar pukul 21.00 WIB, karena sakit. Upacara persemayaman dilaksanakan di Rumah Duka Padukuhan Demangan, Kelurahan Demangrejo, Kapanewon Sentolo, Senin (09/01/23).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Komandan Kodim 0731/Kulon Progo Letkol Inf Nurwaliyanto, Perwira Upacara Kapten CAJ (K) Kelli Wijaya dan Komandan Upacara Lettu Inf Nadiya.

“Atas nama pribadi dan Keluarga Besar Kodim 0731/Kulon Progo, turut berduka cita dan berbela sungkawa atas meninggalnya Almarhum Serka Edy Prayitno, semoga almarhum khusnul khotimah, diampuni segala dosa kesalahannya, diterima amal ibadahnya dan ditempatkan di tempat yang lebih mulia daripada saat di dunia. Kepada keluarga yang ditinggal, semoga diberikan kekuatan, ketabahan dan keikhlasan menerima cobaan ini, tetap semangat dan semoga senantiasa mendapat keberkahan dan lindungan dari Allah SWT, aamiin”, Inspektur Upacara dalam amanatnya mengatakan.

Selesai upacara persemayaman, jenazah Almarhum Serka Edy Prayitno diusung menuju Makam Padukuhan Demangan, Kelurahan Demangrejo, untuk selanjutnya dilaksanakan upacara pemakaman secara militer.

“Selamat jalan Almarhum Serka Edy Prayitno, semoga damai dan tentram di sisi-Nya”, pungkas Inspektur Upacara.

Pewarta : Nur Malasari Ningsih
Editor : Widiyo Prakoso

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.