Pentingnya Menjaga Silaturahim

Selain itu merendahkan diri kepada kedua orang tua serta selalu mendoakan keduanya (baik ketika masih hidup atau setelah meninggal dunia juga merupakan adab seorang anak kepada kedua orang tuannya, sebagaimana disebutkan dalam surat Al Isra` ayat ke-24, dan ayat-ayat lain yang masih banyak lagi.

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
Artinya: “Dan rendahkanlah dirimu terhadap mereka berdua dengan penuh kesayangan dan ucapkanlah: “Wahai Rabbku, kasihilah mereka keduanya, sebagaimana mereka berdua telah mendidik aku waktu kecil”.” (QS. Al Isra’: 24)

Bacaan Lainnya

Selain itu juga disebutkan dalam surah Luqman ayat ke-15, bahwa adab seorang anak kepada orang tuanya juga adalah berbuat baik dan bergaul dengan mereka dengan cara yang baik, Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman:
Artinya: “Dan pergaulilah keduanya di dunia dengan baik, dan ikutilah jalan orang yang kembali kepada-Ku, kemudian hanya kepada-Kulah kembalimu, maka Ku-beritakan kepadamu apa yang telah kamu kerjakan.” (QS. Luqman: 15)

Ma’asyiral Muslimin Rahimakumullah
Silaturrahim merupakan usaha untuk memberikan kebaikan kepada kerabat dekat serta (upaya) untuk menolak keburukan dari mereka, baik dengan harta maupun dengan lainnya. Imam Ibnu Abi Jamroh radhiyallahu ‘anhu berkata, “Silaturrahim itu bisa dengan harta, dengan memberikan kebutuhan mereka, atau dengan menolak keburukan dari mereka, dengan wajah yang berseri-seri, serta dengan do’a.”

Karena itu, bersilaturrahim dapat kita lakukan dengan beberapa cara berikut ini:

Ucapan, misalnya: memberi salam, saling menyapa dan berkata yang baik.

Perbuatan, misalnya: wajah berseri (senyum), berbuat baik dan saling mengunjungi.

Harta, misalnya: memenuhi kebutuhan, memberi hadiah dan membawakan oleh-oleh.

Selain memiliki hikmah mendapatkan pahala di akhirat, silaturahim juga memiliki hikmah di dunia, yaitu dilapangkannya rizki dan panjang umur, sebagaimana hadits dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu bahwsanya Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,
Artinya; “Siapa yang senang untuk dilapangkan rezkinya dan diakhirkan ajalnya (dipanjangkan umurnya) maka hendaklah ia menyambung silaturrahim.” (HR. Al Bukhari)

Kemudian silaturrahim juga bisa menumbuhkan rasa cinta di antara sesama manusia seperti yang disebutkan dalam hadist dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, bahwa Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,
Artinya: “Belajarlah tentang nasab-nasab kalian sehingga kalian karenanya bisa menyambung silaturrahim, karena sesungguhnya silaturrahim adalah (sebab adanya) kecintaan terhadap keluarga (kerabat dekat), (sebab) banyaknya harta dan panjangnya umur.” (HR. Ahmad, Turmudzi dan Hakim).

Pewarta: A.Erolflin
Editor: Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.