JAMBI, Beritategas.com – Kepercayaan diri merupakan aspek penting bagi seseorang dalam melakukan pekerjaan dengan baik terutama ketika berhubungan dengan orang lain.
Proses membangun dan mengelola citra atau reputasi diri sendiri di mata publik di sebut dengan personal branding.
Personal branding bertujuan untuk membentuk persepsi positif terhadap diri sendiri, seperti kemampuan, kepribadian dan lainnya.
Dalam upaya meningkatkan percaya diri staf tenaga kependidikan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, tim dosen psikologi Fakultas Kedokteran dan Ilmu Keperawatan (FKIK) Universitas Jambi (UNJA) yang terdiri dari Fadzlul, M.Psi., Psikolog, Rion Nofrianda, M.Psi., Psikolog dan Jelpa Periantalo, M.Psi., Psikolog menyelenggarakan pelatihan personal branding, Selasa (24/9/2024).
Pelatihan ini dilakukan dalam rangka bagian dari penelitian eksperimen yang dilakukan oleh tim peneliti, yaitu melihat pengaruh pelatihan personal branding terhadap kepercayaan diri pada Tendik FKIK UNJA.
“Pelatihan personal branding merupakan salah satu usaha yang dilakukan untuk membantu seseorang dalam mengetahui gambaran dan pemahaman citra diri, membangun citra diri positif dan reputasi diri yang positif juga, dan gambaran ini tentu saja dianggap berkorelasi terhadap kepercayaan diri seseorang,” ujarnya.
Sehingga dengan kepercayaan diri yang memadai, akan membuat tendik dapat lebih leluasa dalam berhubungan dengan orang lain dan memudahkan dalam melaksanakan pekerjaannya,” tegasnya.
Fadzlul juga mengatakan dengan memberikan pelatihan personal branding diharapkan tingkat kepercayaan diri tendik di lingkungan FKIK UNJA dapat meningkat secara signifikan.
Tema personal branding akhir-akhir ini merupakan tema yang banyak diminati oleh para peneliti dan menghubungkannya dengan berbagai aspek pada diri seseorang.
Mengingat tendik FKIK dalam pekerjaan sehari harinya selalu berhadapan dan berhubungan dengan orang lain (mahasiswa/dosen) menurut Fadzlul, maka perlu dilakukan pelatihan personal branding.
Pada era saat ini, personal branding adalah kunci kesuksesan. Dengan mengenal diri, menetapkan tujuan, dan berkomitmen pada konsistensi, dapat membangun citra yang kuat dan berarti dimata publik.
Kunjungi : www.unja.ac.id.
Pewarta : A.Erolflin
Editor : Firman