BOYOLALI, Beritategas.com – Waduk Cengklik Park sangat cocok untuk wisata keluarga dan sangat lengkap guna menghibur anggota keluarga ataupun menghilangkan kepenatan akan sibuknya bekerja.
Salah satu warga Ngagerejo yang tidak mau disebutkan namanya menuturkan, di Waduk Cengklik Park tersebut, terdapat berbagai spot foto dengan berupa Landmark luar negeri seperti China, Jepang, Inggris, Perancis Menara Pisa dan masih banyak lagi.
“Para wisatawan bisa berfoto di Landmark tersebut dengan mengenakan pakaian adat yang kita sewa, bukan hanya itu saja disini juga tersedia berbagai wahana bermain seperti kolam renang, wahana permainan untuk anak anak dan masih banyak wahana wahana lainya,” tuturnya.
Waduk Cengklik Park lokasinya tidak jauh dari Bandara Adi Sumarmo Boyolali, jika ingin berkunjung ke Waduk Cengklik Park harus memperhatikan jam bukanya.
Bowo, salah satu warga Ngagerejo mengatakan, waduk Cengklik Park buka jam 08.00 WIB pada hari Minggu sampai Jumat hingga sore pukul 17.00 WIB.
Jika hari Sabtu buka pukul 08.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB, dan pada hari Sabtu pihak pengelola menunjukan atraksi lampion kepada para wisatawan. Harga tiket Waduk Cengklik Park Rp 20.000 per/ orang.
“Dengan nominal itu para wisatawan sudah mendapatkan fasilitas dari tiket reguler kampung Sakura, Landmark dunia, rumah adat Nusantara, ratusan spot foto, kolam renang/Waterboom dan gratis masuk ke lokasi Waduk Cengklik,” ungkapnya. Rabu (4/1/2023).
Pewarta : Dwi Nurbiyanto
Editor : Firman