Polres Ogan Ilir Gelar Sweeping Judi Sabung Ayam

Sweeping
Polres Ogan Ilir sweeping judi sabung ayam

INDRALAYA, Beritategas.com – Terkait laporan masyarakat adanya perjudian jenis sabung ayam yang berada di Kabupaten Ogan Ilir (OI) pada hari Minggu (20/3) sekitar pukul 14.30 WIB personil Polres Ogan Ilir menggelar sweeping di 2 (dua) titik yang berbeda di wilayah Kabupaten Ogan Ilir.

Sweeping dipimpin Kabag Ops Polres Ogan Ilir kompol Harsono SH di dampingi Kasat sabhara AKP Mujamik Harun serta diikuti oleh para personel gabungan polres Ogan Ilir berjumlah 23 anggota.

Bacaan Lainnya

Sweeping pertama bertempat di dusun 2 Desa bakung Kecamatan Indralaya utara kabupaten Ogan Ilir.

Menurut keterangan Tomo masyarakat sekitar bahwa adanya gelanggang arena judi jenis sabung ayam jago jenis bangkok, yang berbentuk lingkaran dengan atap penutup terbuat dari terpal sebanyak 4 tempat yang dikelola oleh Darno (56) tahun, pekerjaan wiraswasta, Desa Patra tani kecamatan Gelumbang Kabupaten Ogan Ilir.

“Akan tetapi arena sabung ayam tersebut sudah tidak lagi melakukan kegiatan sabung ayam karena telah dibongkar oleh pengelola yang membuka gelanggang arena perjudian sabung ayam,” ujarnya.

Selanjutnya pada sweeping kedua bertempat di dusun 3 Desa Bakung kecamatan Indralaya utara kabupaten Ogan Ilir, berdasarkan keterangan dari masyarakat sekitar Jubat, diduga pemilik sabung ayam di dusun 3 milik Ahai Cino beralamat di kota Palembang.

“Dan jadwal perjudian sabung ayam juga tidak menentu tergantung dari pemain yang datang di lokasi tersebut,” jelasnya.

Kegiatan sweeping tersebut berakhir sekitar pukul 16.30 WIB dalam keadaan aman dan terkendali, dan tidak didapatkan masyarakat melakukan perjudian sabung ayam, kemungkinan sweeping tersebut telah bocor sehingga tidak ditemukan kegiatan perjudian sabung ayam.

Pewarta : Johni
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.