OGAN ILIR, Beritategas.com – PPK Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir menyelenggarakan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Pilkada 2024 itu dilaksanakan di Sekretariat PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan), Tanjung raja, Jumat (29/11).
Ketua PPK kecamatan Tanjung Raja, M. Faqihuddin Aulia saat ditemui mengatakan, Rapat pleno terbuka tersebut digelar bertujuan untuk menyelesaikan mengenai hasil perolehan suara peserta Pilkada 2024 yakni Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati dari seluruh Desa dan Kelurahan yang ada di Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir.
“Benar, kegiatan rekapitulasi ini baru dilaksanakan pada hari ini sekira pukul 09.00 WIB tadi pagi” Kata M.Faqihuddin Aulia atau yang akrab di panggil Kiki kepada awak media, Jumat (29/11/2024).
Dijelaskannya, bahwa dalam pelaksanaan rekapitulasi di Kecamatan Tanjung Raja diperkirakan akan berlangsung sampai esok hari karena baru berjalan 7 Desa, sampai rekapitulasi dinyatakan selesai dan tuntas. Setelah rekapitulasi di tingkat kecamatan selesai, hasil penghitungan suara akan disampaikan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ogan Ilir.
“Untuk kotak suara berjumlah 134 yang tersebar 67 TPS dari 15 Desa dan 4 Kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir,” terangnya.
Ia menambahkan, kalau selama penghitungan suara di setiap TPS untuk kejadian khusus rata-rata semuanya ada, tapi sudah diperbaiki dan sudah diselesaikan di tingkat Kecamatan.
“Jadi sampai sore hari ini baru 7 Desa yang selesai yaitu, Desa Talang Baru 1, Seri Dalam, Tanjung Harapan, Tanjung Agas, Suka Pindah, Ulakkerbau Baru, dan Talang Balai Lama. Dan kami berharap Rekapitulasi di Tingkat Kabupaten nanti berjalan dengan lancar,” tutupnya.
Hadir dalam pelaksanaan Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara itu antara lain, Camat Tanjung Raja, Yus Afriadi, ST, M.Si, Kapolsek Tanjung Raja AKP Zahirin, Danramil Tanjung Raja Lettu Inf Jefri Gunawan, Kalapas Tanjung Raja, PPK, Saksi Pasangan Calon, Panwascam, Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Sekretariat.
Pewarta : Junaidi
Editor : Firman