Pengendara Jalan Keluhkan Sampah yang Menumpuk dan beraroma Tak Sedap Merembet Ke Badan Jalan

KARIMUN, Beritategas.com – Tumpukan sampah terlihat terjadi di jalan letjen suprapto RT 02 RW 01 Desa Pangke Kecamatan Meral Barat berdekatan dengan simpang Mutiara. Akibat tumpukan tersebut tak hanya menimbulkan aroma tak sedap, malah merembet dan memakan badan jalan raya, tentu ini menganggu pelintas jalan tersebut. Kamis (23/1).

Pantauan awak media Beritategas.com sekira pukul 09.30 WIB, sampah yang menumpuk memakan bahu jalan. Jika tidak segera dibersihkan, tentu akan bertambah merembet ke tengah jalan dan menimbulkan aroma yang tak sedap.

Bacaan Lainnya

Salah satu pengendara, Samsudin pada media ini menyampaikan, tumpukan sampah lebih kurang sejak lima hari yang lalu. Setiap melintas di jalan tersebut sampah semakin bertambah karena tidak ada yang membersihkannya.

“Dari minggu kemaren sudah saya lihat menumpuk sampah disana, dan sekarang semakin bertambah menumpuk. Dari jauh pengendara sudah nutupin hidung karna bau sampahnya menyengat,” keluhnya.

Samsudin berharap kepada pemerintah dan pihak terkait agar bisa segera membersihkan tumpukan sampah, yang berakibat terganggunya lalu lintas para pengendara. Dan menimbulkan bau yang tidak Sedap di permukiman masyarakat.

“Semoga secepatnya di bersihkan. Sehingga tidak mengganggu pejalan yang lewat ataupun pemukiman masyarakat yang tak jauh dari pembuangan sampah,” harapnya.

Sementara, kepala desa Pangke saat di mintai tanggapan terkait sampah menumpuk oleh awak media ini melalui whatsap dengan singkat mengatakan udah beberapa kali pernah menumpuk.

Hingga berita ini diturunkan, dari DLH Kabupaten Karimun ( Dinas Lingkungan Hidup), Saat Awak media ini menyambangi Kantor sekira pukul 09.40 WIB, belum bisa di konfirmasi karna Plt. Kepala Dinas maupun kepala bidang sedang di luar kantor.

Pewarta : Agus Hz
Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.