JAMBI, Beritategas.com – Lebaran 2025 menjadi momen yang tepat bagi umat Muslim untuk saling memaafkan dan mempererat tali silaturahmi. Memanfaatkan suasana bulan Syawal, Kemendukbangga/BKKBN Provinsi Jambi mengadakan acara halal bihalal bertempat di kediaman Kepala Perwakilan, Drs. Putut Riyatno, M.Kes. Jln.Anugrah, Kel.Simpang Rimbo, Jambi.
Acara halal bihalal diikuti seluruh ASN Kemendukbangga/BKKBN Provinsi Jambi, para pengurus Juang Kencana (Juken) Provinsi Jambi, beberapa ketua Juken Kabupaten/Kota, pada Selasa (15/4/2025).
Acara tersebut tidak hanya menjadi wujud syukur setelah sebulan penuh menjalani ibadah puasa Ramadhan pada Maret 2025, tetapi juga ajang mempererat hubungan antar pegawai, serta pensiunan Kemendukbangga/BKKBN Provinsi Jambi dan juga Kabupaten/Kota.
Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan (Kaper), Drs. Putut Riyatno, M.Kes, menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh tamu undangan.
Pada kesempatan tersebut, Ketua Juken Provinsi Jambi, H. Firmansyah SH juga menyampai permohonan maaf lahir dan batin, serta selalu jaga kekompakan.
“Di momen halal bihalal ini, saya memohon maaf lahir dan batin kepada seluruh tamu yang hadir. Sebagai manusia, kita tak luput dari kesalahan,” ujar Ketua Juken.
Syarat menjadi anggota Juang Kencana tidak banyak yaitu hanya mencapai batas usia pensiun.
”Tidak semua pegawai BKKBN dapat menjadi anggota Juken, karena mereka tidak mencapai batas usia pensiun, maaf karena sudah dipanggil Allah subhanallah wata’ala terlebih dahulu. Untuk itu mari jaga kesehatan baik-baik dan perbanyak silaturahmi”, ujarnya.
Pada kesempatan tersebut para tamu yang hadir juga memberikan doa ucapan ulang tahun untuk Kaper Drs. Putut Riyatno, M.Kes.
Acara ditutup dengan saling berjabat tangan sebagai simbol saling memaafkan, sebagai momentum mempererat tali silaturahmi dan menjaga keharmonisan antar pegawai dan pensiunan. Kemudian makan siang bersama, serta dilanjutkan dengan sesi foto bersama.
Pewarta: A.Erolflin
Editor: Firman