Sambangi PWI Sumsel, Ir. H. Eddy Santana Putra, MT: Kita Butuh Perubahan

PALEMBANG, Beritategas.com – Calon gubernur Sumatera Selatan (Cagub Sumsel) nomor urut 2 Ir. H. Eddy Santana Putra, MT mengatakan Sumatera Selatan (Sumsel) semakin tidak baik-baik saja. Ir. H. Eddy Santana Putra, MT dan Doktor. Rizky Aprilia, SH, MH (E-RA) bertekad memperbaiki kondisi tersebut.

“Kita merasakan Sumatera Selatan hari ini adalah daerah yang penuh ketidakadilan, penuh ketimpangan. Apakah ini perlu dibiarkan? Kita butuhnya perubahan,” kata Ir. H. Eddy Santana Putra, MT di kantor Persatuan Wartawan Indonesia Sumatera Selatan (PWI SUMSEL), Senin (30/9).

Bacaan Lainnya

Eddy Santana Putra lebih lanjut mengatakan Sumatera Selatan merupakan salah satu daerah yang butuh perubahan. Dia ingin menghadirkan kesempatan yang sama bagi semua daerah di Sumatera Selatan.

“Kita ingin Sumatera Selatan merasakan maju, berkembang, dan tidak kalah dengan daerah-daerah lain di Indonesia,” papar dia.

Eddy Santana Putra mengungkapkan salah satu hal yang bakal dibenahi di Sumatera Selatan, yakni, manajemen pemerintahan guna memajukan wilayah.

“Kita ingin semua anak-anak bisa menikmati pendidikan gratis, fasilitas kesehatan gratis dan infrastruktur yang baik,” tegasnya (Ril)

Editor : Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.