Sambut Ramadhan, Warga Villa Karya Mandiri Jambi Bersih-bersih Masjid

JAMBI, Beritategas.com – Menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriyah, jamaah masjid Baitul Makmur Perumahan Villa Karya Mandiri, Mendalo Darat Jambi mengadakan gotong royong membersihkan masjid, Minggu (10/03/2024).

Gotong royong pembersihan Masjid Baitul Makmur di Rt. 02/03 Perumahan Villa Karya Mandiri Desa Mendalo Darat, Jambi Luar Kota dikoordinir Ketua RT. 02, 03 serta ketua Masjid.

Bacaan Lainnya

Ketua Pengurus Masjid Baitul, Amat Djoemadi SH.MH mengungkapkan bahwa, “Kegiatan kerja bakti/gotong royong merupakan upaya berkelanjutan, mendorong terciptanya masjid yang bersih dan nyaman bagi umat Islam menyambut bulan suci Ramadhan di perumahan Villa Karya Mandiri,” ujarnya.

Sejumlah fasilitas masjid Baitul Makmur mulai dibenahi menyambut bulan Ramadhan guna memberikan kenyamanan kekhusukan warga dalam beribadah.

Lebih lanjut dikatakan, dengan membersihkan Masjid, berharap mendapatkan berkah dan rahmat dari Allah SWT, karena membersihkan rumah Allah.

“Marhaban ya Ramadhan, semoga kita bisa memperbaiki diri, diberi kesehatan dalam melaksanakan ibadah Ramadhan serta dalam beraktivitas. Kemudian mendapat keberkahan dengan kemurahan hati dan Rahmat Allah SWT. Mohon maaf lahir dan batin,” ujarnya.

Pewarta : A.Erolflin
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.