SRAGEN, Beritategas.com – Di akhir tahun pelajaran dalam setiap tahun pasti mengadakan sebuah Akhirussanah. Begitu juga SD Muhammadiyah Siboto Kalijambe, pada Sabtu (22/06) mengadakan Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz tahun pelajaran 2023/2024. Sebagaimana disampaikan kepada awak media pada Minggu (23/06/24).
Kegiatan yang dihadiri oleh bapak Slamet, S.Pd selaku korwilcambidik Kecamatan Kalijambe, dalam sambutannya menyampaikan mutu pendidikan melalui tahfidz quran dapat membentuk karakter yang bagus.
“Kami mendukung langkah yang diambil SD Muhammadiyah Siboto Kalijambe. Meningkatkan mutu pendidikan dan menguatkan karakter melalui program tahfidz quran yang benar dan dipahami oleh anak-anak”, jelasnya.
Hadir juga dalam acara Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz SD Muhammadiyah Siboto Kalijambe Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan segenap tamu undangan.
Khasanah Trimurti, S.Pd selaku Plt Kepala Sekolah SD Siboto Kalijambe berpesan dalam sambutannya bahwa peserta didik harus menjaga ibadah dan hafalannya.
“Kepada anak-anakku semua, untuk senantiasa selalu menjaga ibadah dan hafalannya”, harap Khasanah Trimurti.
Dalam Akhirussanah dan Wisuda Tahfidz tahun pelajaran 2023/2024 ini, SD Muhammadiyah Siboto meluluskan 18 siswa dengan tingkat kemampuan hafalan yang bervariasi. Untuk hafalan terbanyak, hafalannya 6 Juz dan yang paling sedikit adalah 2 Juz.
“SD Muhammadiyah Siboto Kalijambe sengaja dikemas dengan menu utama pendidikan karakter melalui tahfidz quran. Semoga hal ini menjadi ilmu yang bermanfaat bagi anak-anak dan pastinya Guru hebat, melahirkan anak-anak hebat”, pungkas Khasanah Trimurti, S.Pd.
Pewarta : Widiyo Prakoso
Editor : Firman