Stasiun JEKTV Jambi Hangus Dilalap Si Jago Merah

JAMBI, Beritategas.com – Kebakaran hebat menghanguskan bangunan kantor stasiun Jambi Televisi (JEKTV) Jambi yang terletak dijalan Kapten Pattimura, Alam Barajo Kota Jambi, Sabtu (26/10/2024) malam sekitar pukul 24.00 WIB.

Bangunan dua lantai tersebut, kini tak bisa lagi difungsikan. Sejumlah kru JEKTV yang masih berada di lokasi waktu kejadian tidak bisa berbuat banyak. Mereka hanya bisa menyaksikan peristiwa tersebut.

Api begitu cepat menyambar karena banyaknya peralatan listrik dan terdapat bahan yang mudah terbakar sehingga menghanguskan gedung dua lantai tersebut, ujar Pimpinan Redaksi (JEKTV) Rendra di lokasi.

”Api dengan cepat menjalar dan menghanguskan kantor stasiun televisi JEKTV dua lantai tersebut. Syukur Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam musibah ini,” katanya.

Meski baru saja kantor JEKTV kena musibah kebakaran, yang pasti pihak JEKTV bertekad untuk terus menyajikan informasi kepada masyarakat.

”JEKTV tetap hadir memberikan berita terkini dan program-program yang menjadi andalan mereka untuk pemirsa”, ungkap Rendra.

Tidak hanya berfokus pada pemberitaan reguler, JEKTV juga mengonfirmasi bahwa mereka tetap berkomitmen menayangkan siaran langsung debat Pilkada 2024, meskipun sempat mengalami gangguan teknis akibat kebakaran.

Dalam kondisi yang penuh tantangan ini, JEKTV terus berupaya agar tayangan favorit masyarakat Jambi kembali mengudara, sambil tetap mengupayakan pemulihan infrastruktur dan operasional yang terdampak.

Kepala Dinas (Kadis) Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Provinsi Jambi Ariansyah turun langsung Sampaikan Turut Duka atas musibah kebakaran melanda JEKTV.

Kedatangan Kadis Kominfo disambut langsung oleh Pimpinan Redaksi (JEKTV) Rendra dan seluruh kru JEKTV yang berada di sekitar office JEKTV, Minggu (27/10/2024).

Selain itu, Kadis Kominfo Provinsi Jambi juga melihat langsung kondisi bangunan JEKTV yang hangus dilalap sijago merah.

Kadis Kominfo Ariansyah, menyampaikan berduka atas musibah kebakaran yang menimpa kantor JEKTV, dan tetap semangat agar JEKTV tetap onair.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Keselamatan (Damkartan) Kota Jambi menurunkan tujuh armada untuk memadamkan api yang menghancurkan kantor dua lantai itu dan Api berhasil dipadamkan oleh personel pada Minggu dini hari, pukul 02.00 WIB.

“Sekitar dua jam operasi pemadaman api dilakukan personel, akhirnya api berhasil dipadamkan,” kata Kepala Dinas Damkartan Kota Jambi Mustari.

Kejadian kebakaran stasiun televisi di Kelurahan Alam Barajo ini diduga karena konsleting listrik di salah satu ruangan studio.

Kepala Dinas Damkartan Kota Jambi, Mustari Affandi, yang memimpin langsung operasi pemadaman, menjelaskan bahwa kebakaran diduga dipicu oleh korsleting listrik di Studio 1.

“Awalnya, korsleting terjadi di Studio 1, kemudian api dengan cepat merambat ke ruang redaksi di lantai 2. Berkat respons cepat dari tim, api berhasil dikendalikan dalam waktu 2 jam, sehingga tidak menjalar kebangunan lain,” ungkap Mustari Affandi kepada awak media.

Tim JEKTV berharap dukungan penuh dari masyarakat agar proses pemulihan berjalan dengan cepat dan mereka bisa segera kembali memberikan layanan terbaik.

Pewarta: A.Erolflin.
Editor: Firman

Ikuti Kami di :
banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.