Tegas, Komitmen Kapolda Berantas Peredaran Narkoba di Kepulauan Riau

BATAM, Beritategas.com – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kepulauan Riau, Inspektur Jenderal Polisi Yan Fitri Halimansyah menegaskan komitmennya untuk memberantas narkoba tanpa kompromi.

Hal itu karena peredaran narkoba yang kian masif khususnya di Batam. Ia menegaskan bahwa Polda Kepri akan selalu profesional dan tidak akan ragu dalam memberantas peredaran narkoba.

Bacaan Lainnya

“Kami tidak main-main untuk mengungkap serta terus-menerus melakukan pencegahan maupun pemberantasan peredaran narkoba,” tegasnya, Senin (2/12).

Kota Batam yang berbatasan langsung dengan Malaysia dan Singapura menjadi incaran sindikat narkoba

Narkoba menyasar masyarakat dari berbagai kalangan, tanpa memandang profesi atau usia.

Pengungkapan kasus-kasus narkoba kerap terjadi di Pelabuhan Ferry Internasional Batam Center dan Pelabuhan Harbour Bay yang menjadi salah satu titik penting dalam penyelundupan narkotika.

“Jalur laut menjadi pintu masuk paling rawan dan pengawasannya harus ekstra ketat. Narkoba diselundupkan dengan berbagai cara ilegal, mulai dari awal keberangkatan kapal hingga sebelum tiba di pelabuhan,” beber Yan Fitri.

Terakhir, Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam upaya pemberantasan narkoba.

“Pemberantasan narkoba bukan hanya tugas aparat penegak hukum, tetapi juga tanggung jawab bersama. Kami meminta masyarakat untuk melaporkan setiap aktivitas yang mencurigakan di lingkungan mereka,” tambahnya.

Pewarta : Fransisco chrons
Editor : Firman

Ikuti Kami di :banner 300x250
banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250banner 300x250

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.