YOGYAKARTA, Beritategas.com – Setelah menghadiri Halal Bihalal 1443 H kota Tangerang Selatan, Kini ketua MPC (Majelis Pimpinan Cabang) Pemuda Pancasila Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Yusirwan,S.I.P kembali melakukan roadshow Halal Bihalal di Kota Yogyakarta.
Kegiatan halal bihalal tersebut berlangsung di sekretariat MPC Pemuda Pancasila Kota Yogyakarta, Perumahan Empire Regency no.03 Sidokabul, Sorosutan kota Yogyakarta, Rabu (18/5) dalam acara Open House keluarga besar Pemuda Pancasila.
Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten OKU Yusirwan, yang hadir pada kegiatan tersebut sengaja berkunjung ke kota gudeg dalam rangka mengenalkan diri dan konsolidasi agar tercipta hubungan yang harmonis dan saling mengenal antara MPC Pemuda Pancasila.
“Kami datang ke kota pelajar ini untuk mengenang masa kuliah sekaligus juga mengenalkan diri sebagai ketua MPC kabupaten OKU. Sehingga kita dapat saling kenal sesama kader Pemuda Pancasila,” kata Yusirwan.
Samentara, Rodik Agung dalam sambutannya mengatakan bahwa saat ini kami sedang mempersiapkan Muswil (Musyawarah Wilayah) pada pertengahan bulan Mei ini.
“Kami saat ini sedang menerima kedatangan tamu Istimewa dari kota Baturaja, Kebetulan saat sedang mempersiapkan Muswil yang akan berlangsung dari tanggal 21 dan 22 Mei yang akan datang,” kata Rodik Agung.
Acara halal bihalal MPC Kota yogyakarta dihadiri Wakil Ketua III, dankoti MPC Yogyakarta, Wadan Koti, Danru dan seluruh anggota koti.
Pewarta : Rudi Hartono
Editor : Firman